Skip to main content

Diuji Sampai Body Ringsek Toyota Makin Digemari Sedunia



Setiap mobil yang baru diproduksi dan bakal dijual di pasaran pastinya melakoni serangkaian uji. Uji tersebut sengaja dilakukan untuk memastikan kendaraan aman dipakai sang pemilik mobil.

Salah satu uji yang dilakoni kendaraan adalah uji tabrak alias crash test. Mobil-mobil dibawa ke sebuah laboratorium, kemudian dijalankan di atas rel dengan kecepatan tertentu hingga menabrak sebuah bidang.

Nantinya diketahui apakah mobil itu cukup melindungi sang pengendara juga penumpang di dalamnya. Merek yang cukup konsisten mendapatkan hasil baik dalam uji tabrak adalah Toyota.

Seperti uji tabrak yang dilakukan oleh lembaga pemeringkat ASEAN New Car Assessment Program (NCAP) , Toyota konsisten mendapat lima bintang di beberapa modelnya.

Dalam siaran pers yang diterima detikOto, Toyota diganjar penghargaan sebagai The Most 5-Star Brand (2017-2018) oleh ASEAN NCAP . Selain itu ada juga penghargaan lain yang diberikan kepada beberapa merek.

Penghargaan tersebut terbagi dalam 2 kategori besar untuk penilaian mobil, Best Safety Performance dan Excelent Award. Pada kategori Best Safety Performance terdapat 4 subkategori penghargaan, diantaranya Adult Occupation Protection (AOP) yang dimenangkan Toyota CH-R, Child Occupation Protection (COP) diraih oleh Honda CR-V, Safety Assist untuk Hyundai IONIQ Hybrid yang juga memenangkan Subkategori Overall.





Pada kategori Excelent Award, ada 3 subkategori pemenang. Subkategori pertama adalah Continuous Safety Improvement yang diraih Perodua Myvi, Toyota Vios, dan Toyota Rush. Selanjutya pada subkategori Consisten 5-Star dimenangkan Honda CR-V.

ASEAN NCAP Lembaga yang bertujuan untuk meningkatkan standar keamanan dan kesadaran konsumen agar bisa mendorong produksi mobil yang lebih aman di kawasan Asia Tenggara. Ini Merupakan kerja sama antara MIROS dan Global NCAP yang mendanai proyek uji coba.

ASEAN NCAP juga didukung oleh Automobile Association Malaysia (AAM), Automobile Association Philipina (AAP), Automobile Association Singapura, Automobile Association Camboja (AAC) dan Automobile Association Thailand (AAT).

Terakhir pada kuartal ketiga tahun 2018, ASEAN NCAP melakukan uji tabrak terhadap empat model mobil. Ini juga merupakan uji tabrak ke-4 pada tahun 2018. Model yang diuji pada kuartal ketiga ini antara lain Suzuki Swift baru, Proton X70, Wuling Confero dan Tata Super Ace.



Sumber : Detikotto.com


~ SEMOGA ~ BERMANFAAT ~

Comments

Popular posts from this blog

Pantun Tikar Rombeng & Celana Kolor

PANTUN TIKAR ROMBENG "Tikar rombeng ditambal dengan ketan Bau sedikit tapi berkesan Tak ada lain kupunya tujuan Kecuali mencari dikau seorang." "Tikar rombeng dibakar nyebar. Ambil sabuk buat bantalan. Telah kudengar kabar tersebar Ternyata dikau penggoda hatiku". PANTUN CELANA COLOR "Celana kolor masuk ke tungku hangat sebentar disangka nasi Kalau tak salah dugaanku engkau si cantik yang selalu ku rindu.'' "Celana kolor robek tengahnya Ditambal nasi masih terbuka jua Bagaimanapun kita hanya bisa berusaha Tapi tuhan tetap penentunya." ~ SEMOGA TERHIBUR ~

Telat Mencabut

Kesibukkan bekerja membuat Agus lupa akan kesehatan tubuhnya hingga akhirnya ia harus dilarikan kerumah sakit terdekat karena sakit. akibat kurang teratur makan. Tiga hari kemudian teman kerjanya yang bernama Khanif datang menjenguknya, dan kebetulan memang hari itu tepat waktunya untuk jam kunjungan membesuk pasien. "Sorry banget Gus baru hari ini gue bisa datang membesuk luh kerumah sakit"... Kata Khanif teman kerjanya. Berhubung Agus orangnya sabar dan pemaaf meski baru sembuh dari sakitnya ia mencoba tersenyum kepada Khanif... "Nggak masalah Nif, nggak usah dipikirin toh hari ini luh sudah bertemu gue". "Eehhhmm, anu Gus, gue juga minta maaf, karena membesuk luh nggak bisa membawa apa-apa, soalnya gue juga baru sembuh dari sakit gigi Gus". Agus kembali tersenyum... "Aah! luh nggak usah sungkan-sungkan Nif sama gue, luh datang gue juga udah senang". Suasana menjadi hening sejenak sampai akhirnya Khanif kembali berbicara...

5 Permainan Anak 90,an Saat Bulan Puasa Dan Hari Lebaran

Anda yang pernah mengalami era 90,an tentunya pasti tahu akan sebuah permainan diawal atau akhir bulan puasa. Yaa memang sangat berbeda dengan era sekarang yang serbah canggih. Dan kalau boleh saya tahu yang merasa anak 90,an sebenarnya kangen nggak sama permainan yang sudah tertera diatas dan dibawah ini.? Atau mungkin anda sudah lupa, Atau pura-pura lupa..? ๐Ÿ˜‚๐Ÿ˜‚ Ok kalau begitu. Disini saya bukan ingin menanya lupa atau tidaknya dengan sebuah permainan jadul era 90,an. Tetapi sekedar ingin mengulas tentang permainan jadul anak 90,an kala menunggu saat berbuka puasa. Kalau anak sekarang bilang katanya Ngabuburit.? ๐Ÿ˜„ Sebenarnya apa bedanya sih permainan era 90,an dan sekarang, Kala menunggu waktu berbuka puasa. Yaa sudah barang tentu sangat berbeda. Meski ada beberapa yang masih kerap dipermainkan diera sekarang. Lalu apa saja permainannya berikut ulasan dibawah ini. 1. PETASAN & KEMBANG API Ilustrasi By : Poskota Yaa dari gambar pertama adalah...